Tumis Pakcoy Jagung Manis

Bahan

√ 200 g pakcoy, potong 3 cm

√ 100 g jagung manis pipilan

√ 3 siung bawang putih, cincang

√ 1/2 buah bawang bombay, iris

√ 2 buah cabai merah, iris serong

√ 1 buah tomat, belah 8 bagian

√ 1 sdt Royco kaldu ayam

√ 150 ml air

√ 2 sdm minyak, untuk menumis

 

Cara masak

* Panaskan minyak di dalam wajan. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan cabai hingga harum

* Masukkan pakcoy, jagung, tomat, Royco, dan air. Aduk rata. Masak hingga matang.

*Sajikan segera ditemani nasi putih.